Kamis, 15 Oktober 2015

Cara Memulai Personal Branding Dari Facebook Fanpage

Saya sendiri sangat menyarankan Anda untuk membranding diri sendiri, bukan lagi perusahaan MLM Anda, upline Anda… Tapi Anda sendiri… Kenapa ?? Gampangnya begini.. People attract to People.. atau orang tertarik dengan orang… Perlu bukti ??
Contohnya jika Anda mengetahui ada suatu restoran yang sangat enak, murah, porsi nya banyak, dan dekat dengan rumah Anda…. Anda dengan senang mengajak teman” dan keluarga untuk berencana makan kesana pada akhir pekan… Tapiii… Setelah Anda mengetahui ya makanannya enak, murah, porsi banyak dan dekat rumah ternyata… Pelayanan disana sangat BURUK ! Pelayannya kurang ajar, minta ini itu tidak dilayani, dan pemilik nya sangat judes! Apakah Anda lain kali akan kesana kembali ?? *mungkin jadi mikir” ya…
Nah… sebaliknya klo ada suatu tempat makan yang makanannya biasa saja, porsi biasa saja, dan semua biasa saja…. TAPI…. Pemiliknya Anda kenal baik… ramah… suka bercanda… dan suasananya seperti keluar sendiri… Apakah Anda akan rajin kemari ?? Sudah tentu bukan ?!
Jadi saya tekankan sekali lagi…. Branding lah diri Anda sendiri, karena perusahaan kita tidak pernah tau akan berlangsung berapa lama… Produknya Anda tidak tahu bisa selalu konsisten hasilnya untuk semua orang atau tidak… Tapii Anda akan selalu menjadi diri Anda :) Thats the point!
OK, bahasan kali ini saya akan membahas
“Bagaimana Strategi Personal Branding yang Benar Menggunakan Facebook Fanpage”

1. Foto & Time Line Cover
Pilihlah yang unik, menarik, dan juga branding diri sendiri… Tunjukkan visi Fanpage Anda
Bukan perusahaan, produk, bahkan upline Anda. (penting wooyy).. Sebagai contoh Fanpage nya mengarahkan orang memiliki Pohon Uang Modern nya sendiri, dengan tips dan strategi nya.
CONTOH COVER MENARIK  Bisa pilih DISINI

2. About
Tuliskan Visi dari Fanpage Anda, disertai link ke blog atau website Anda (sekali lagi bukan website jualan Anda)

3. Manfaatkan Custom Tabs
Gunakan feature Custom Tabs dengan desain menarik dan menggoda untuk di klik. Ada yang Gratisan dan berbayar.

4. Posting Secara Reguler
Nah setelah Tampilan Fanpage Anda selesai… saatnya Anda mengisi content yang bermanfaat sesuai dengan visi Anda… Ingat postingan yang benar adalah :
  • Hindari postingan negatif, marah”, protes, dll (tidak akan ada yang suka DIJAMIN)
  • Berikan postingan bermanfaat (info, tips, strategi, motivasi)
  • Interaksi dengan fans
  • Jangan beri postingan berjualan